PUPR Kota Tangerang

Dialog Interaktif Jaksa Menyapa Kejari Kepulauan Selayar Bekerja Sama Dengan RRI Pro 1 Makassar

JN-Bidang Intelijen Kejaksaan Negeri Kepulauan Selayar kembali melaksanakan Program Jaksa Menyapa bekerja sama dengan RRI Pro 1 Makassar 94.4 FM.

Pada kesempatan ini, Kasubsi I Intelijen, Andi Nirwana, S.H., didampingi Penelaah Penuntutan dan Penegakan Hukum, Muhammad Surya Gemilang, S.H., hadir sebagai narasumber dengan tema:
“Peran Kejaksaan dalam Mendukung Pembangunan Daerah.”

Melalui program ini, Kejaksaan memberikan edukasi hukum kepada masyarakat, sekaligus menjelaskan peran penting Kejaksaan dalam mengawal setiap program pembangunan agar berjalan transparan, tepat sasaran, dan sesuai ketentuan hukum.

Baca juga: Kejuaraan Grasstrack Open Championship Piala Wali Kota Tangerang, 300 Crosser Siap Berlaga di Sirkuit Selapajang

Program Jaksa Menyapa menjadi wujud komitmen Kejaksaan Negeri Kepulauan Selayar untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan pemahaman hukum yang mudah diakses dan bermanfaat bagi semua.(IMH)

ARTIKEL TERKAIT

ARTIKEL TERBARU

Menu